Jannati Wannar

Dan diserukan kepada mereka: "ltulah surga yang diwariskan kepadamu, disebabkan apa yang dahulu kamu kerjakan." (Q.S. Al-A'raf: 43)

Iman

Sebab iman adalah tambatan hati yang menggema ke dalam seluruh ucapan dan laku perbuatan.

Quran Beloved

Dan sesungguhnya Kami telah mendatangkan sebuah Kitab (Al Quran) kepada mereka yang Kami telah menjelaskannya atas dasar pengetahuan Kami; menjadi petunjuk dan rahmat bagi orang-orang yang beriman. (Q.S. Al A'raf:52)

Lebah Vs Lalat

Mengapa lebah cepat menemukan bunga?

Sedangkan lalat cepat menemukan kotoran?

Karena insting (radar) lebah hanya untuk menemukan bunga,
sedangkan insting (radar) lalat hanya untuk menemukan kotoran.

Lebah tidak tertarik pada kotoran. Sebaliknya, lalat tidak tertarik pada harum dan keindahan bunga.

Alhasil, lebah kaya akan madu yg banyak sekali manfaatnya, sedangkan lalat kaya kuman penyakit.

Mengapa sebagian orang menjadi jahat dan sebagian orang menjadi baik?

Karena orang jahat tidak tertarik pada hal-hal yang baik, sebaliknya bila ada hal-hal yang jahat, menyakitkan, gosip, bohong, permusuhan, mereka menjadi begitu bersemangat untuk menyebarkannya, mereka orang-orang yang mudah diprovokasi tanpa pikir panjang langsung bereaksi.

Orang baik tidak tertarik dan tak mau merespon akan hal-hal buruk, menyakiti, isu yang tak jelas, semua hal yang berbau kejahatan yang sekalipun dibingkai isu agama.

Apa yang dilihat akan menghasilkan apa yang dipikirkan, dan apa yang dipikirkan akan menghasilkan apa yang diperoleh.

Hidup ini sangat tergantung dengan hati dan pikiran.

Jika hati dan pikiran selalu negatif maka apa saja yang dilihat akan selalu negatif dan hasilnya adalah penderitaan...

Mulailah dengan hati dan pikiran yang selalu positif maka apa saja yang dilihat akan selalu positif dan hasilnya adalah kebahagiaan...

Ya Allah tuntunlah kami untuk senantiasa menebar kebaikan sehingga dapat memberi manfaat untuk sebanyak-banyaknya orang lain yang dengannya pula kami mendapat ridhoMu...

(Copas dari Grup Whatsapp PH MM DA JS 1)

Kasih Sayangku, Menyerta Doa dalam Tambah Usia

Dua orang gadis. Yang satu memegang tumpeng, yang lain memegang sebuah poster bertuliskan, "Happy Birthday!! We love you :* :*" Dan seorang lelaki mengabadikan kisah itu dalam sebuah bidikan kamera. Ketiganya tersenyum.
***

Subhanallah, skenario Allah itu sangat indah. Mungkin ada tawa, ada perih, ada tangis. Namun ketentuan Allah, itulah yang terbaik. Bagi mereka yang percaya, selalu ada barokah yang menyertainya. Insya Allah. Alhamdulillah. :)

Kasih, Aku Memanggilmu


Kasih, 
Dunia telah banyak berubah sepeninggalmu
Tak lagi kualami masa-masa sulitmu
Tak hanya hitam dan abu
Kini kulihat merah, jingga, ungu
Dan warna keindahan lain
Malam yang tak lagi menjadi pakaian
Biduan dan gemerlap dunia
Aroma sampanye dan shisha
Ilham yang kaudapat
Satu persatu menjadi nyata
Tetapi dunia seperti tak berpihak
Atau sengajakah ia membiarkan semua

Kasih,
Ah, pantaskah aku memanggilmu kekasih?
Aku mengaku kekasihmu namun tak banyak kumengingatmu
Aku mengaku kaulah tambatan jiwaku bahkan kuabaikan ajakanmu
Kekasih macam apakah aku ini?
Dan cintamu yang luas selalu bisa menyentuhku kembali

 “Umatku, umatku,” 
Kau tak urung mengkhawatirkanku di saat jiwa hendak berpisah raga
Empat belas abad bukanlah waktu yang singkat
Namun getar seruanmu tetap menggema dalam sukma

Kau telah lama hidup dalam lingkungan yang tak baik
Pahit getir perjuangan melawan upadaya
Yang menghalangimu membawa pesan surga
Namun kau bertahan
Dan umatmu semakin besar
Kau pun telah merasakan indahnya kemenangan
Telah kau sampaikan pula firman Tuhan sehingga ialah Islam, agama yang sempurna

Barangkali itu yang terbaik
Ia tak membiarkanmu berlama-lama di bumi 
seperti para utusan pendahulu
Agar tidak hancur hatimu melihat masjid-masjid yang sepi di kala subuh
Agar tak ada risau di hatimu mendengar kesah 
mereka yang menahan hartanya demi sabilillah

Duhai, 
Maafkan aku karena menjadi kekasih yang tak baik
Namun izinkanlah aku berharap
Pertemuan kita kan menjadi nyata
Kan kulihat senyummu
Kupanggil engkau dengan bahasamu
Dan kau kenali aku
“Umatku,”


اللَّهُمَّ صَلِّ عَلَى مُحَمَّدٍ وَعَلَى آلِ مُحَمَّدٍ
كَمَا صَلَّيْتَ عَلَى آلِ إِبْرَاهِيمَ
وَبَارِكْ عَلَى مُحَمَّدٍ وَعَلَى آلِ مُحَمَّدٍ
 كَمَا بَارَكْتَ عَلَى آلِ إِبْرَاهِيمَ فِي الْعَالَمِينَ إِنَّكَ حَمِيدٌ مَجِيدٌ
رواه مسلم ج ٣ ص ١٣٠ 
-dalam subuh merindu
15 Mei 2013

CATATAN RAHASIA AYAH


Ayah dan ibu telah menikah lebih dari 30 tahun, saya sama sekali tidak pernah melihat mereka bertengkar.

Di dalam hati saya, perkawinan ayah dan ibu ini selalu menjadi teladan bagi saya, juga selalu berusaha keras agar diri saya bisa menjadi seorang pria yang baik, seorang suami yang baik seperti ayah saya. Namun harapan tinggallah harapan, sementara penerapannya sangatlah sulit.


Tak lama setelah menikah, saya dan istri mulai sering bertengkar hanya akibat hal – hal kecil dalam rumah tangga. Malam minggu pulang ke kampung halaman, saya tidak kuasa menahan diri hingga menuturkan segala keluhan tersebut pada ayah.


No More Galau Penempatan

Baca status senior hari ini:
mungkin butuh konsul ke dokter mata , biar bisa cepet dapet mata pencaharian baru.

Fiuhh.. Another senior' sarcastic status. Saya sedikit prihatin dengan kegalauan kakak-kakak kelas tidak kunjung ditempatkan. Dari curhatan seorang kakak kelas, yang bisa saya terima, sebenarnya mereka bisa saja menandatangani kontrak di perusahaan lain. Hanya saja, karena mereka juga terikat dengan ikatan dinas yang mau tidak mau siap kapanpun dipanggil untuk penempatan, ya mereka tidak bisa menandatangani sembarang kontrak. Paling banter ya magang saja.


Sebagai mahasiswa tingkat akhir, pantaslah ya kalau kita ikut galau penempatan. Tapi kita kan sudah diajari untuk berdoa. Saatnya kita aktifkan senjata kita! toreet toreet...!

Setan, Rezeki, dan Warna Langit pada Saat Waktu Sholat

Saya dapat artikel ini dari salah satu Page komunitas di Facebook. Ya kalau ditanya tentang kebenarannya, wallahu a'lam, belum nyampe otak saya. Lagipula karena ini hasil riset, insya Allah bisa dibuktikan oleh yang ahli di bidangnya. 
Anyway baca deh, insya Allah bikin kita tambah rajin solat tepat waktu. :)


Tahukah anda bahwa warna merah yang dipancarkan oleh alam ketika itu mempunyai resonansi yang sama dengan jin dan syaitan. Kita lebih baik untuk berada di dalam rumah pada waktu magrib ini.”


Tepat Waktu



oooh pantesan… hawa setan ternyata.. Berikut hasil lengkapnya :

Penawar dari Tuhan

Bismillaahirrahmaanirrahiim. 
Ini hari kesekian saya mengikuti perkembangan berita tentang artis dan narkoba. Ya, kita sedang membicarakan kasus yang sama. 
 Obat-obatan, yang saya tahu banyak orang yang menggunakannya untuk menghilangkan kesedihan, atau kesepian. Terutama untuk jenis MDMA atau ekstasi, obat itu memberikan efek stimulan seperti meningkatkan rasa senang, rasa percaya diri dan energi meningkat. Efek psikedelik meliputi perasaan kedamaian, penerimaan dan empati. Wajar saja kalau banyak orang menduga, mereka menggunakan obat-obatan tersebut untuk dopping. 
Kita semua tentunya bisa mengerti kalau setiap orang memiliki masalah masing-masing. Tetapi kita tidak bisa memberi toleransi kepada orang-orang yang menggunakan obat-obat terlarang sebagai pelarian. 

وَنُنَزِّلُ مِنَ الْقُرْآنِ مَا هُوَ شِفَاءٌ وَرَحْمَةٌ لِّلْمُؤْمِنِينَ ۙ وَلَا يَزِيدُ الظَّالِمِينَ إِلَّا خَسَارًا

Dan Kami turunkan dari Al Quran suatu yang menjadi obat dan rahmat bagi orang-orang yang beriman dan Al Quran itu tidaklah menambah kepada orang-orang yang zalim selain kerugian. (Al Israa: 82)

 Allah telah memberikan solusi terhadap semua kegalauan hati. Allah telah menyerukan kepada kita untuk mendekatkan Alquran pada kita, bukan mendekatkan obat-obatan atau yang lainnya. Kita sebagai orang iman harus lebih banyak berusaha mempertebal keimanan agar tidak terpengaruh untuk mencoba hal-hal yang memudharatkan. 
Well, kasus artis dan narkoba ini tentunya menjadi pelajaran, siapapun bisa menjadi korban. Mari kita memohon perlindungan pada Allah agar barang-barang tersebut tidak mendekat kepada kita dan keluarga kita.
 "Dan jika mbesok ajal ibu datang, ibu ingin kalian puteri2 ibu yg memandikan jenazah ibu. Ibu ingin dimandikan di pangkuan kalian. Dan ibu ingin kamu, anak lanangku, yang ngimami sholat jenazahnya. Biar gak sia2 ibu mendidik kalian sejak kecil, mendoakan kalian agar jadi anak sholeh sholehah".
- Pak Aceng Karimullah

    • Popular
    • Categories
    • Archives